Sholawat Bahriyah Kubro Beserta Kaifiyah Dan Fadhilahnya
Assalamualaikum sahabat santri…
Diantara sholawat yang penting untuk kita amalkan adalah Sholawat Bahriyah Kubro . Sholawat ini bisa kita temukan di dalam doa
Manaqib Jawahirul Ma’ani karangan KH. Ahmad Jauhari Pasuruan.
Penulis mengartikan, bahwa nama Sholawat Bahriyah Kubro berarti sholawat yang mempunyai faidah yang luas dan agung seperti lautan. Dalam acara Halal Bi Halal Ikatan Santri dan Alumni Pondok Pesantren Fathul Ulum Kwagean Pare Kediri yang diselenggarakan di Kudus Selasa, 8/7/2017 KH. Abdul Hannan Ma’shum (Pengasuh Pesantren) menyampaikan bahwa beliau telah mengamalkan Sholawat ini sudah lebih dari 40 tahun hingga sekarang.
Beliau juga menyampaikan, bahwa sebelum mengamalkan Sholawat Bahriyah Kubro ini Yai Hannan telah melaksanakan Istikhoroh terlebih dahulu. Setelah beberapa hari istikhoroh, akhirnya Romo Kyai bermimpi dikelilingi banyak sekali lebah/tawon selama tiga kali.
Baca juga: Perlunya Istikhoroh sebelum melaksanakan suatu wirid/amalan.
Selanjutnya Romo Kyai sowan kepada guru beliau menyampaikan mimpinya. Sang guru menjawab bahwa, mimpi pertama menandakan Engkau akan mempunyai santri banyak, mimpi kedua Engkau
akan mempunyai kekayaan melimpah dan mimpi ketiga Engkau akan mempunyai derajat tinggi. Mendengan jawaban Sang Guru Kyai Hannan sontak tidak percaya, melihat keadaan Romo Kyai waktu itu hanya seorang santri dan tidak punya apa-apa.
Namun akhirnya, dengan Istiqomah Kyai Hannan mengamalkan Sholawat Bahriyah Kubro setiap usia sholat lima waktu, tanpa mengharap terkabulnya cita-cita, istilah jawanya:
“mandi ora mandi yo ben, pokok panggah wiritan”.
Manjur tidak manjur yang penting terus wirid (berdoa).
Baca juga: Tips dari Kyai, supaya Doa Cepat Terkabulkan
Terbukti dengan berjalannya waktu, hasil dari
istiqomah dan keyakinan yang tinggi atas fadhilah Sholawat Bahriyah Kubro. Romo Kyai membuktikan sendiri apa yang dikatakan Sang Guru tentang tafsir mimpi di atas, kini ribuan santri datang untuk ngaji kepada KH. Abdul Hannan Ma’shum dan semua kebutuhannya dicukupi oleh Allah SWT.
Berikut adalah bacaan Sholawat Bahriyah Kubro:
ﺍَﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺻَﻞِّ ﻋَﻠَﻰ ﺳَﻴِّﺪِﻧَﺎ ﻣُﺤَﻤَّﺪٍ ﺻَﻼَﺓً ﻳَّﻄْﻤَﺌِﻦُّ ﺑِﻬَﺎ ﻗَﻠْﺒِﻲْ ﻭَﺗَﻨْﻔَﻊُ ﺑِﻬَﺎ ﻋُﻠُﻮْﻣِﻲْ ﻭَﺗَﻘْﻀِﻲْ ﺑِﻬَﺎ ﺣَﻮَﺁﺋِﺠِﻲْ ﻭَﺗَﺮْﻓَﻊُ ﺑِﻬَﺎ ﺩَﺭَﺟَﺎﺗِﻲْ ﻭَﺗَﻬْﺪِﻱْ ﺑِﻬَﺎ ﻗَﻮْﻣِﻲْ ﻭَﺗُﺨْﻠِﺺُ ﺑِﻬَﺎ ﻗَﻠْﺒِﻲْ ﻭَﺗُﻠْﻬِﻤُﻨِﻲْ ﺑِﻬَﺎ ﻋُﻠُﻮْﻡَ ﺍﻟﻠَّﺪُﻧِّﻲِّ ﻭَﺗُﻜْﺮِﻣُﻨِﻲْ ﺑِﻬَﺎ ﺑِﺎﻟﺴَّﻌَﺎﺩَﺓِ ﻭَﺍﻟْﻜَﺮَﺍﻣَﺔِ ﻣَﻊَ ﺫُﺭِّﻳَّﺎﺗِﻲْ ﻭَﺗُﻜْﺜِﺮُ ﺑِﻬَﺎ ﺃَﻣْﻮَﺍﻟِﻲْ ﻭَﺃَﺻْﺤَﺎﺑِﻲْ ﻭَﺗَﻼَﻣِﻴْﺬِﻱْ ﻭَﺃَﺗْﺒَﺎﻋِﻲْ ﻭَﺃَﺿْﻴَﺎﻓِﻲْ، ﻭَﺗَﺮْﺯُﻗُﻨِﻲَ ﺍﻟﻠَّﻬُﻢّ ﺗََﻤَﺎﻡَ ﻧِﻌْﻤَﺘِﻚَ ﻭَﺗَﻤَﺎﻡَ ﺭَﺣْﻤَﺘِﻚَ ﻭَﺗَﻤَﺎﻡَ ﺭِﺿْﻮَﺍﻧِﻚَ . ﻭَﺻَﻞِّ ﻭَﺳَﻠِّﻢْ ﻭَﺑَﺎﺭِﻙْ ﻋَﻠَﻴْﻪِ ﻭَﻋَﻠَﻰ ﺁَﻟِﻪِ ﻭَﺻَﺤْﺒِﻪِ ﻋَﺪَﺩَ ﻣَﺎ ﺧَﻠَﻘْﺖَ ﻭَﺭَﺯَﻗْﺖَ ﻭَﺃَﻣَﺖَّ ﻭَﺃَﺣْﻴَﻴْﺖَ ﺇﻟَﻰ ﻳَﻮْﻡٍ ﺗُﺤْﺸَﺮُ ﻓِﻴْﻪِ ﺍﻟْﺨَﻼَﺋِﻖُ ﺃَﺟْﻤَﻌِﻴْﻦَ، ﻭَﺍﻟْﺤَﻤْﺪُ ﻟِﻠَّﻪِ ﺭَﺏِ ﺍﻟْﻌَﺎﻟَﻤﻴْﻦَ
Kaifiyah mengamalkan:
– Paling mudah, dibaca minimal 7 kali dalam sehari semalam.
– Lebih bagus, dibaca 100 kali dalam sehari semalam.
Fadhilah:
Meminta ketenangan hati.
Meminta tentramnya rumah tangga.
Meminta ilmu yang bermanfaat.
Meminta terkabulnya hajat/ keinginan.
Meminta tingginy derajat.
Meminta kaumnya diberi hidayah.
Meminta dijadikan hati yang ihlas.
Meminta bahagia dan mulia pembaca dan keturunanya di dunia dan akhirat.
Meminta harta kekayaan.
Memiliki banyak santri/murid.
Memiliki banyak pengikut dan tamu.
Diberikan kenikmatan yang sempurna dan rahmat yang agung, mendapatkan ridlo dari Allah SWT dan diberikan khusnul khotimah.
Referensi: Kitab Sullamul Futuhat Juz 2 – KH. Abdul Hannan Ma’shum
Demikianlah ulasan Sholawat Bahriyah Kubro beserta kaifiyah dan fadhilahnya. Semoga bermanfaat bagi kita semua. Amin
Wassalamualaikum !
0 komentar:
Posting Komentar